Petugas Pengamanan Rutan Kudus Tetap Siaga Di Tengah Suasana Lebaran

    Petugas Pengamanan Rutan Kudus Tetap Siaga Di Tengah Suasana Lebaran

    Kudus – Minggu (06/04) Meski suasana Lebaran 1446 H diwarnai dengan kebahagiaan dan silaturahmi, Petugas pengamanan Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Kudus tetap menjalankan tugas dengan penuh kedisiplinan dan kesiapsiagaan. 

    Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan Rutan selama masa libur panjang ini, Kepala Rutan Kudus, Anda Tuning Supiluhu, memastikan bahwa seluruh jajaran pengamanan tetap siaga penuh.

    "Lebaran adalah momen yang dinanti banyak orang untuk berkumpul bersama keluarga, namun bagi kami, tugas pengamanan tidak boleh lengah. Keamanan warga binaan adalah prioritas utama, " tegas Anda Tuning.

    Pengamanan dilakukan secara intensif, mulai dari peningkatan patroli rutin, pemeriksaan pada area rawan, hingga pemantauan lalu lintas keluar-masuk barang dan orang ke dalam Rutan.

    Selain itu, untuk menjaga semangat para petugas yang bertugas di hari besar ini, Kepala Rutan memberikan arahan dan motivasi secara langsung. 

    "Kami memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh Petugas yang tetap menunjukkan dedikasi tinggi meskipun di tengah suasana Lebaran. Ini adalah bentuk pengabdian yang luar biasa, " tambahnya.

    Dengan upaya ini, suasana Rutan Kudus selama Lebaran tetap aman, kondusif, dan penuh dengan rasa kekeluargaan, baik di antara petugas maupun warga binaan.

    lapas rutan
    David Fernanda Putra

    David Fernanda Putra

    Artikel Sebelumnya

    Raih Kebebasan, Warga Binaan Rutan Kudus...

    Artikel Berikutnya

    Tetap Siaga Pasca Lebaran, Petugas Rutan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    PERS.CO.ID: Jaringan Media Jurnalis Independen
    Hendri Kampai: Jangan Mengaku Jurnalis Jika Tata Bahasa Anda Masih Berantakan
    Nagari TV, TVny Nagari!
    Negara Akui Warisan Bangsawan: Suwarno Sah Pemilik Tanah Eigendom, Proses Konversi Legal Diperkuat BPN
    Komitmen Keberlanjutan KAI Logistik: Penguatan Moda KA, Digitalisasi, dan Aksi Hijau

    Ikuti Kami