Kudus – Kamis (20/03) Kepala Sub Seksi Pengelolaan Rutan Kelas IIB Kudus, Moh Riza Aliyafi, turut menghadiri upacara penutupan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap I Tahun 2025 di Desa Wates Kabupaten Kudus. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Kodim 0722/Kudus sebagai wujud sinergi TNI dengan berbagai elemen masyarakat dalam pembangunan daerah.
Upacara penutupan berlangsung khidmat dengan dihadiri oleh berbagai unsur Forkopimda, perwakilan instansi pemerintah, serta organisasi kemasyarakatan. Dalam kesempatan ini, TMMD Sengkuyung Tahap I Tahun 2025 resmi ditutup setelah berhasil melaksanakan berbagai program pembangunan infrastruktur serta pemberdayaan masyarakat di desa sasaran.
Moh. Riza Aliyafi menyampaikan bahwa kehadiran Rutan Kudus dalam kegiatan ini merupakan bentuk dukungan terhadap sinergi antar instansi dalam membangun daerah.
"Program TMMD ini sangat bermanfaat bagi masyarakat, terutama dalam meningkatkan kesejahteraan dan aksesibilitas infrastruktur desa. Kami dari Rutan Kudus turut mendukung program-program yang berdampak positif bagi masyarakat, " ujar Riza.
Dengan berakhirnya TMMD Sengkuyung Tahap I Tahun 2025, diharapkan hasil pembangunan yang telah dilakukan dapat dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat serta memperkuat semangat gotong royong dalam kehidupan bermasyarakat.